PEMBANGUNAN MASJID “AL-BASYAR” SMP NEGERI 1 GENENG

GAMBAR Masjid Al-Basyar dan RAB


Pada Kesempatan Ini SMP Negeri 1 Geneng memberikan Informasi terkait Pembangunan Masjid Al-Basyar SMP Negeri 1 Geneng. Tempat Beribadah disekolah merupakan suatu kebutuhan yang dapat digunakan oleh seluruh warga dan masyarakat sekolah. Memakmurkan mushola/masjid membawa pengaruh positif bagi pembinaan masyarakat dan peserta didik dalam rangka peningkatan kualitas hidup masyarakat, bangsa, dan negara.

Dalam rangka meningkatkan kualitas dan kuantitas ibadah kepada tuhan yang Esa, maka panitia pembangunan Masjid Al-Basyar yang terletak di SMP Negeri 1 Geneng berusaha untuk memberikan kenyamanan dalam beribadah. Mersepon keinginan dan harapan seluruh peserta didik, guru, karyawan/ti, serta masyarakat sekitar dengan dorongan dan rasa tanggung jawab , maka kami berniat untuk merenovasi  masjid “Al-Basyar” menjadi lebih baik.

Maksud dari renovasi pembangunan masjid “Al-Basyar” adalah dalam rangka mewujudkan dan meningkatkan keagamaan dan keimanan serta ketaqwaan kepada Allah SWT dan jalan untuk mencapai ridho Allah SWT.

Tujuan dari renovasi pembangunan masjid “Al=Basyar” adalah, Sebagi Berikut :

  1. Menjadikan masjid sebagai pusat edukasi dan pembinaan sholat berjama’ah peserta didik, guru, karyawan/ti, serta masyarakat sekitar.
  2. Menjadikan masjid sebagai tempat untuk melakukan sholat berjama’ah secara rutin agar terjadi peningkatan sholat berjama’ah secara baik.
  3. Menjadikan masjid sebagai sarana silaturahmi antar jama’ah,
  4. Meningkatkan kesadaran masyarakat dan tanggung jawab umat Islam terhadap syiar ajaran Islam yang rahmatal lil ’alamiin.
  5. Meningkatkan Ukhuwah Islamiyah.

Adapun yang menjadi dasar pemikiran sebagai berikut :

1. QS Al-Baqarah: 261

    Artinya: “Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui.” (QS. Al-Baqarah: 261)

    Artinya: “Hanya yang memakmurkan masjid-masjid Allah ialah orang-orang yang beriman kepada Allah dan Hari kemudian, serta tetap mendirikan shalat, menunaikan zakat dan tidak takut (kepada siapapun) selain kepada Allah, maka merekalah orang-orang yang diharapkan termasuk golongan orang-orang yang mendapat petunjuk”. (QS. At-Taubah:18)

    2. Sabda Rasulallah SAW

    “Siapa yang membangun masjid karena Allah, maka Allah akan membangun baginya semisal itu di surga.” (HR. Bukhari no. 450 dan Muslim no. 533)

    Demikian deskripsi pembangunan Masjid ”Al-Basyar” ini disampaikan dengan harapan semoga terwujudnya masjid dapat menjadi sarana untuk meningkatkan iman dan ketaqwaan kepada Allah SWT bagi peserta didik khususnya dan umumnya untuk seluruh umat Islam.

    Kami selaku panitia Pembangunan Masjid ”Al-Basyar” mengajak kepada masyarakat, alumni, dan para donataur yang ingin membelanjakan hartanya di jalan Allah SWT sebagai bekal di yaumul akhir, serta bisa mengetuk hati para pembaca yang budiman dan dermawan di seluruh tanah air untuk ikut berpartisipasi dengan cara menyisihkan sedikit hartanya memberikan infaq untuk keberlangsungan Pembangunan Masjid ”Al-Basyar” ini.

    Peran dan Dukungan dari semua pihak sangat diharapkan agar rencana dan pelaksanaan pembangunan dapat berjalan lancar.

    Contact Person

    • 📞 0812 3423 2181 a.n. Supriyatmoko
    • 📞 0813 3576 8592 a.n. Nor Kholis


    Nomor Rekening

    • 180 202 02 41 (Bank Jatim) a.n. Takmir Masjid Al-Basyar
    • 6440 01 033 841 53 2 (Bank BRI) a.n. Panitia Pembangunan Masjid Al-Basyar


    Sekolah dan Panitia Pembanguna Masjid “Al-Basyar” berterimakasih kepada semua pihak yang ikut secara langsung atau tidak langsung dengan kemampuan tenaga atau materi untuk membantu pembangunan Masjid “Al-Basyar” SMP Negeri 1 Geneng. Semoga bantuan dari semua pihak menjadikan amal shalih dan diterima Allah SWT.

    Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

    Share :

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *